Tulisan ini adalah sekumpulan info yang saya dapat dari berbagai sumber tentang Power amplifier merk RDW seri FA20000.
Table of Contents
INFO DAN PENAMPAKAN RDW FA20000
Official website adalah DI SINi . Akan tetapi masih belum ada info yang saya perlukan. Meski demikian tersedia info tentang ini di AKUN INSTAGRAM mereka. Akun FACEBOOK juga tersedia namun sepertinya kurang update.
FA20000 adalah amplifier OCL dengan gaya kelas TD, yakni power bergaya belas B namun menggunakan stepper modulasi seperti pada amplfiier kelas D dengan harapan nya adalah mendapatkan effisiensi sebesar- kelas D ( sekitar 90-95% ) namun mendapatkan hasil audio seperti kelas B.
Power amplifier Ini menghasilkan daya 2 x 3000 watt untuk beban 8 Ohm, 2 x 4200 watt untuk beban 4 Ohm, 2 x 7500 watt untuk beban 2 Ohm, 9000 watt untuk beban 8 Ohm secara BTL, bahkan mampu hingga 12.600 watt pada beban 4 Ohm secara BTL.
Bobot power amplifier ini sekitar 49 kg. Trafo yang dipakai adalah sekunder 156 volt AC CT. Menggunakan MJL sebanyak 10 set. Untuk filter DC tersedia 18 buah Elco filter yang masing-masing berkapasitas 15.000 mikro farad dengan tegangan kerja 120 volt.
Untuk stepper rangkaian ini menggunakan MOSFET nomor 102N30 sebanyak 6 buah.
Penampakan isi dalam adalah seperti berikut:
SKEMA DAN SIMULASI RDW FA20000
Belum ada info masuk tentang skema POWER AMPLIFIER RDW FA20000.
TES DAN INFO LAPANGAN RDW FA20000
Pada saat tes output apabila tanpa beban maka output dari power amplifier ini adalah 144 volt RMS, dengan catatan tegangan PLN pada saat pengukuran adalah 207 volt AC.
Ini berarti jika tegangan PLN sedang normal maka output power bisa lebih besar dari angka 144 tersebut di atas.
Beberapa video reviewer memperlihatkan bahwa Power amplifier ini adalah power amplifier anti konslet. Pada saat power sedang menyala dan sang operator meng konsletkan kabel + dan – ke speaker, maka ampli seketika memproteksi diri.
Pada saat pemberian beban ambil PR ini mampu menghasilkan 110 Volt RMS dengan arus 25 ampere atau setara 2500 watt output pada beban 4 Ohm. Seandainya tegangan PLN normal maka masih mungkin bila power ini mengeluarkan daya audio lebih optimal lagi.