MERINGKAS 2 TRAVO MENJADI 1 UNTUK POWER AMPLI

Pada dasarnya meringkas 2 travo menjadi 1 travo saja untuk melayani kebutuhan sebuah sistim audio power ampli adalah hal yang mudah. Akan tetapi tidak mudah juga.

Pada kasus ini adalah saat sebuah ampli berisikan 2 modul audio, yakni modul 1 sebagai Power Amplifier dengan menggunakan supplai asimetris 12VDC dan modul 2 adalah modul tone control yang menggunakan supplai simetris 12VDC.

Bagaimana solusinya? Jawabnya ada 2 , yakni 1. memodifikasi tap travo yang bertegangan AC , 2. Memodifikasi tegangan DC nya.

CARA MERINGKAS 2 TRAVO MENJADI 1

Berikut ini uraiannya.

SEBELUM MERINGKAS 2 TRAVO
Meringkas 2 Travo menjadi 1 travo saja

  1. Travo dan power supply simetrisnya kita copot.
  2. Plusnya supply utama ( 12V 5A ) kita hubungkan ke plus tone kontrol
  3. Minusnya supply utama (0 Volt) kita hubungkan ke minus tone kontrol. Apa yang terjadi? Jadinya pada spiker ada suara berdengung sangat keras dan mengganggu.
  4. Pasanglah 2 buah resistor seri menghubungkan antara plus supplai utama dan minus supplai utama.
  5. Jika pada tone kontrol ada elco filter dekopel yang menghubungkan antara supplai plus tone kontrol dengan ground, maka kita lepas saja,  dan sisakan yang menghubungkan antara GND ke minus supplai tone kontrol saja. Istilah ini namanya PEMBUATAN GROUND SEMU.
  6. Hubungkan titik tengah dari 2 resistor seri tersebut ke GND dari tone kontrol anda.
  7. Output dari tone kontrol yang ke Power cukup kabel plus nya saja, sementara yang GND jangan pakai.
SESUDAH MERINGKAS 2 TRAVO
Meringkas travo untuk power ampli

Silahkan mencoba. Lumayan lho, bisa ngirit anggaran beli travo. Ini sudah saya terapkan di banyak servisan.

HARGA TRAVO ASLI

Sembari berpikir cara meringkas 2 travo, maka saya menawarkan untuk membeli travo dengan harga yang lumayan murah.

Berikut ini adalah nama toko online yang menyediakan / menjual travo E-I maupun travo toroid yang bisa andalkan karena harganya lumayan murah:

Format tabel: Arus, Tegangan, Merk, HArga, Link ke Toko

5A32VCTBRIT69KLIHAT
5A32VCTMATAHARI70KLIHAT
5A32VCTREALPRO74KLIHAT
5A32VCTBIG155KLIHAT
5A32VCTPROTON245KLIHAT
5A45VCTBIG220KLIHAT
5A45VCTERA410KLIHAT
5A45VCTBELT395KLIHAT
5A45VCTBELT375KLIHAT
5A65VCTSAE581KLIHAT
5A45VCTEXCEL375KLIHAT
5A65VCTHUM 500KTOROID
5A24VCTRAWAMPS320KTOROID
Tabel Harga Travo 5A

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *