Sebuah skema preamp FET saya dapatkan pada sebuah Power OCL 750 Watts 45 Volts buatan produk istimewa: VINCENT seri SP61.
Sebenarnya output dari rangkaian ini adalah 100 Watt saja karena Power amplifier ini bekerja pada kelas A.
Kelas A terkenal dengan effisiensi yang kecil namun menghasilkan audio yang hampir sempurna.
Saya memberi judul dengan 750 watts karena rangkaian ini menggunakan 5 pasang transistor yang masing-masing memiliki kemampuan dissipasi daya hingga 150 watt.
Table of Contents
X
SKEMA OCL 750 WATTS 45 VOLTS VINCENT
Berikut ini adalah potongan skema dari OCL ini:
Rangkaian ini ada fitur server amplifier yang menggunakan op amp TL082.
Sinyal dari output ini masuk ke PIN nomor 5 dari OPAMP untuk selanjutnya dibatasi sinyalnya kemudian penguatan maksimum menjadi sinyal DC untuk menjadi feedback bias bagi rangkaian Pre-amplifier.
Pada pada seri SP 61 ini menggunakan transistor FET untuk penguat arus pada tahap pertama.
Selanjutnya sinyal ini masuk ke FET tahap 2 untuk masuk ke rangkaian penguat tegangan.
Pada rangkaian ini ada fitur servo driver.
Driver amplifier ini menggunakan 2 tahap.
Final Power menggunakan 5 pasang transistor Toshiba 2SC5200 / 2SA1943.
Ini ini berarti memungkinkan bagi rangkaian untuk menghasilkan daya hingga 750 Watt.
Namun jika hanya melihat power supply untuk final output yang hanya 45 volt maka hitungan Saya tidak sampai 750W.
Ini bisa mencapai daya 750 watt akan tetapi dengan beban yang rendah di bawah 4 Ohm.