PREAMP MIC ALTO AMX100

Tulisan ini adalah tentang sebuah skema preamp mic ALTO dan Line preamp dari sebuah mixer audio buatan ALTO seri AMX100 yang menggunakan OPAMP.

ALTO AMX100 di sini saya dapat di internet dan selanjutnya saja pangkas dan saya edit untuk koleksi skema saya.

Penampakan mixer ALTO bisa anda lihat SEMACAM INI.

Menurut officialnya, mixer ini termasuk pilihan tepat bagi studio mini, rumahan, dan venue kecil yang ingin mendapatkan barang simple yang semua sudah ada untuk mengejar hasil yang optimal.

SKEMA PREAMP MIC ALTO

Mendapatkan skema lengkap mixer bisa anda AMBIL SINI.

Berikut ini adalah hasil pangkasannya.

PREAMP MIC ALTO
PREAMP MIC OPAMP ALTO AMX100

Mic GAIN= 10dB hingga 60dB tergantung nilai resistansi potensio GAIN VR1.

Line GAIN = +10 hingga -40dB. Maksudnya adalah sinyal dengan level di atas 1Vpp pun masih bisa masuk ke dalam rangkaian pream OPAMP ini dan tetap menghasilkan audio tidak pecah / rusak.

Tersedia tegangan phantom 48 VDC yang terletak antara R15 dan R16.

Sinyal masuk ke mixer ini menggunakan input balan ( fasa terhadap fasa ). Karena itu memerlukan 3 OPAMP untuk membikin sinyal audio ini menjadi unbalan( hanya fasa terhdap ground saja ) .

PENJELASAN PREAMP MIC ALTO

Rangkaian PREAMP MIC ALTO ini memerlukan tegangan kerja 15VDC simetris untuk mengaliri 3 OPAMP serta memerlukan tegangan kerja 48VDC untuk memberi tegangan Phantom.

Pada beberapa aplikasi, phantom power tidak mereka perlukan. Bahkan jika tidak paham betul dengan pengoperasian phantom power maka dapat berakibat kerusakan mikrophone maupun rangkaian preamp.

TONE CONTROL ALTO MIXER AMX100

Tone control ALTO mixer dengan type AMX100 adalah mixer 6 kanal era 2000-an yang menggunakan 3 potensio untuk mengatur nada, yakni HI, MID, dan LO.

dari 6 kanal ini, saluran untuk microphone atau mono input hanya 2 kanal. sedangkan yang lainnya 2 buah.

SKEMA TONE CONTROL MIXER AMX100

X

X

TONE CONTROL ALTO MIXER AMX100
Seksi Tone Control pada mixer ALTO AMX100

PENJELASAN

X